Penjabat Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw |
Jakarta | Mantan Kapolda Papua Irjen Paulus Waterpauw mempunyai total harta kekayaan senilai Rp10,6 miliar.
Orang yang kenal dekat dengan Tito Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian itu, kini menjabat sebagai Penjabat Gubernur Papua Barat.
Kekayaan yang dimiliki Paulus merupakan laporan yang disampaikan Pke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 31 Maret 2018 atau saat menjabat sebagai Kapolda Sumatera Utara.
Secara rinci, Paulus melaporkan harta bergerak, harta tidak bergerak hingga Kas dan Setara Kas.
Untuk harta bergerak, Paulus melaporkan kepemilikan 20 bidang tanah dan bangunan yang tersebar di Jayapura, Mimika, Sidoarjo, dan Badung dengan estimasi nilai mencapai Rp3.748.026.000.
Harga termahal yakni di Sidoarjo dengan luas tanah 273 meter persegi yang bernilai Rp1.177.380.000 dan tanah seluas 100 meter persegi di Badung dengan nilai Rp900 juta.
Ia juga mencantumkan alat transportasi berupa mobil Ford Mpv Tahun 2015 dengan nilai Rp495 juta.
Paulus juga memiliki Kas dan Setara Kas Rp4,5 miliar serta harta lainnya sebesar Rp1,9 miliar, sehingga total harta kekayaannya mencapai Rp10.643.026.000.
Jumlah tersebut lebih besar dibandingkan harta kekayaan yang disampaikan Paulus pada 4 Oktober 2016 atau ketika ia menjabat sebagai Kapolda Papua. Saat itu hartanya hanya sebesar Rp625 juta.
Kira-kira saat ini berapa total harta Paulus Waterpauw, yah. Jika dalam dua tahun saja harta kekayaannya bisa naik dari Rp600 juta menjadi Rp10 miliar.
KPK hingga saat belum melakukan pemanggilan terhadap Paulus Waterpauw, dalam rangka meminta Paulus untuk lakukan pembuktian terbalik terkait kepemilikan harta kekayaan.
Pembuktian terbalik ini penting, karena dalam waktu singkat Paulus Waterpauw punya peningkatan harta kekayaan yang tidak sesuai dengan gaji per bulan. | Ed
0 Komentar